Tamu Pun Tak Berdaya, Pengantin Wanita Nangis Berlutut Depan Suami Mohon Tak Dikawini, Videonya Menjerit Minta Pulang Di Pelaminan

    

Tangisan pengantin wanita ini membuat para tamu pernikahan jadi tak berdaya.
Betapa tidak, di hari bahagia, pengantin wanita ini nangis meraung-raung di depan sang suami.

Berkali-kali pengantin wanita ini menjerit minta pulang pada setiap orang yang mendekatinya.

Video tangisan sang pengantin wanita bahkan sampai viral ke mana-mana.

Seharusnya pernikahan ini menjadi momen bahagia bagi pasangan pengantin.

Namun pernikahan ini justru jadi awal kesedihan bagi pengantin wanita ini.

Tak lagi pedulikan harga diri, sang pengantin wanita bahkan sampai berlutut di depan suami. 

Melansir Gridhot.ID dan Tribun Video, Kamis (3/6/2021) video isak tangis sang pengantin ini semapt diunggah di akun @makassar_iinfo.

Video yang diunggah pada pada 11 Januari 2019 lalu ini kemudian viral hingga menyedot atensi publik.

Dalam video yang beredar, seorang pengantin wanita duduk bersimpuh di pelaminan.

Air mata tak henti-hentinya mengalir dari kedua mata pengantin wanita itu.

Menurut keterangan postingan, pengantin wanita ini baru saja melaksanakan ijab dengan pasangannya.

Namun begitu duduk di pelaminan, pengantin wanita itu langsung berlutut di depan suami, nangis sejadi-jadinya.



Berkali-kali pengantin wanita ini mohon minta tak dinikahi, namun tak diacuhkan oleh sang suami.

Menurut keterangan postingan, pengantin wanita ini menikah lantaran dijodohkan orang tua.

Sang pengantin wanita pun berusaha menjeritkan rasa frustasinya sampai bolak-balik minta pulang.

Sejumlah tamu sempat datang menghampiri dan menenangkannya.

Tapi tangisan sang pengantin wanita seolah tidak ada hentinya.

Belum diketahui identitas dari pengantin wanita tersebut.

Namun berdasarkan keterangan dalam unggahan, peristiwa tersebut terjadi di Kalimantan.

Kendati video ini viral dan ramai dibicarakan netizen, belum bisa dipastikan apakah informasi yang tersaji kebenarannya valid.

Informasi yang disajikan pun masih berupa info viral yang tersebar di media sosial.

Hingga berita ini diturunkan, kebenaran informasi masih dikumpulkan dari pihak-pihak yang terkait.

Deskripsi-Gambar
LihatTutupKomentar